• Jelajahi

    Copyright © Aceh Nasional News
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Category 2

    Ma'ruf Calon Wakil Presiden Bersilaturahmi Dengan NU Aceh,

    9/20/18, Kamis, September 20, 2018 WIB Last Updated 2018-09-19T17:48:12Z

    Aceh Nasional News  - Bakal calon wakil presiden Ma'ruf Amin hari ini bersilaturahmi di Provinsi Aceh. Dia menyempatkan berdialog dengan para pemimpin dayah (pondok pesantren) se-Provinsi Aceh di Hotel Grend Aceh Syariah.

    Dalam kesempatan itu, Ma'ruf Amin mengajak para ulama dan warga Aceh untuk fokus menatap masa depan dengan melupakan kelamnya masa lalu. Ini agar Aceh bangkit menjadi daerah yang bisa menyejahterakan warganya sesuai tujuan UUD 1945 dan Pancasila.
    Terkait Imunisasi MR, Ma'ruf Amin: Hindari Bahaya Campak Rubella Itu Wajib
    Ma'ruf Amin: MUI Dukung Kemenkes Imunisasi MR Bersifat Darurat
    Timses Jokowi Akan Berikan Kejutan di Hari Pengambilan Nomor Urut
    "Masa lalu yang kurang baik itu mari kita lupakan. Tidak kita ulangi lagi dan jangan dihidup-hidupkan lagi. Kita kubur masa lalu. Menatap masa depan dengan rehabilitasi-rehabitasi dan perbaikan di semua bidang," ucap Ma'ruf dalam keterangannya, Rabu (19/9/2018).

    Dia juga menuturkan, masa depan bangsa ini bersama kepemimpinan Presiden Joko Widodo sangat menjanjikan. Hal ini terbukti dengan berbagai prestasi.

    "Pak Jokowi ini sangat demokratis, tidak neko-neko. Ia ingin mengurangi kesenjangan pembangunan. Menghilangkan disparitas antardaerah. Ini satu visi dengan saya. Karena itu saya berkenan berjuang bersama beliau, sebagai calon wakil presiden, yang mudah-mudahan terpilih," ungkap Ma'ruf Amin.{*)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini