BANDA ACEH - Aceh Nasional News
Pengprov PBVSI Aceh Kejuaraan Daerah (Kejurda) sudah di buka Sama Kadispora Aceh Darmasyah bola voli di Hall Serbaguna kompleks Stadion Harapan Bangsa, Lhong Raya, Banda Aceh mulai 21 hingga 25 September 2018. Jumat (21/09/2018) malam.
Ketua Panitia, Muchtar Syamaun menjelaskan, bahwa ada delapan tim yang akan bertanding merupakan juara, dan runner-up babak penyisihan di lima wilayah. Babak penyisihan tersebut dipentaskan sejak 26 sampai 30 Agustus lalu.
Muchtar menjelas, kedelapan tim tersebut yaitu regu Kota Banda Aceh juara wilayah I, dan runner-up Pidie Jaya. Kemudian, juara Wilayah II yakni Aceh Barat, dan Aceh Selatan di peringkat kedua. Sedang Wilayah III, Aceh Utara menempati posisi juara, dan Kota Lhokseumawe sebagai runner-up. “Aceh Tengah dan Bener Meriah mewakili Wilayah IV dengan status urutan pertama, plus kedua,” tegasnya.
Seperti diketahui, babak penyisihan Kejurda bola voli dibagi dalam empat rayon. Wilayah I digelar di Aceh Besar, wilayah II di Aceh Tengah, wilayah III Aceh Selatan, dan wilayah IV Aceh Timur sebagai tuan rumah.
Kedelapan regu yang bertanding di Kejurda akan dibagi dalam dua grup. Setiap grup dihuni oleh empat tim. Mereka bertanding menggunakan sistem setengah kompetisi. Semua peserta harus tampil habis-habisan dalam mengejar empat tiket ke semifinal.
Ketua Bidang Pembinaan Prestasi PBVSI Aceh, Syafril Bintang merincikan, para juara nantinya akan menerima hadiah berupa dana pembinaan. Juara pertama Rp 15 Juta, Rp 10 juta untuk peringkat kedua, posisi tiga Rp 7 juta, dan posisi keempat menerima Rp 5 juta.
Syafril mengungkapkan, juara dan runner-up setiap wilayah yang lolos bertanding ke Kejurprov di Banda Aceh, diberikan dana konpensasi masing-masing Rp 5 juta sebagai transportasi,” jelasnya.
Sebutnya lagi, juara dan runner-up masing-masing wilayah sebelumnya juga sudah mendapat hadiah berupa dana pembinaan Rp 7 juta, dan Rp5 juta. Ia mengakui, juara dan runner-up dalam Kejurda ini akan dikirim guna mengikuti Kejurnas di Tangerang, Banten, pada November mendatang 2018.(r)