Aceh Besar - Aceh Nasional News
Pengurus DPW Partai Daerah Aceh (PDA) Aceh Besar menggelar rapat Konsolidasi dan koordinasi pembekalan caleg DPRK dan DPRA, Kamis (11/10/2018).
Digelar di hotel Hijarah, Aceh Besar, jalan Lambaro-Blang Bintang, Kecamatan Ingin Jaya, Aceh Besar.
Selain dihadiri Ketua DPP PDA, Tgk.H. Muhibussabri A Wahab dan Ketua DPW PDA, Tgk. H. Waled Husaini A Wahab juga dihadiri pengurus DPP PDA dan sejumlah caleg DPRK dan DPRA.
"Ini juga ajang konsolidasi, sekaligus membahas persiapan pemenangan Partai Daerah Aceh di Aceh Besar pada Pemilu 2019," kata ketua DPP PDA, Tgk. H. Muhibussabri A Wahab.
Pada Pemilu 2014, partai (PDA) di Aceh Besar berhasil meraih 3 kursi di DPRK dan satu kursi di DPRA.
Menurutnya, caleg-caleg PD Aceh juga wajib memperkuat koordinasi dan konsolidasi serta merajut ukhuwah harus dalam mengemban amanah.
Selaku ketua DPP PDA, menginginkan para caleg DPRK, DPRA dan pengurus kecamatan dan Gampong se-Aceh Besar, untuk mulai merapatkan barisan dan mengadakan Konsolidasi dan Koordinasi internal terkait kinerja dalam menggerakan mesin partai serta bagaimana dapat mengajak tokoh-tokoh atau teungku dayah yang ada diwilayah, agar mau bergabung dan ikut membesarkan partai.
"Keberhasilan PDA mengusung kadernya duduk di jajaran legislatif dengan jumlah kursi yang semakin bertambah setiap pemilu merupakan wujud kepercayaan publik terhadap kiprah PDA di masyarakat Aceh," kata Muhibbusabri dengan sapaan Abi Muhib.
Abi Muhib, juga meminta masing-masing kader harus meningkatkan silaturahmi dengan segala elemen masyarakat di gampong-gampong.
"Caleg yang sudah jadi dewan sekarang harus tetap kerja turun ke lapangan untuk menjaga bahkan meningkatkan suara yang sebelumnya telah diperoleh," harap Abi.[*]