Wakasatgasopsda Operasi Mantap Brata (OMB) Seulawah 2023-2024 Polda Aceh yang juga menjabat selaku Dansat Brimob Polda Aceh Kombes Pol. Selamat Topan, S. I. K., M.Si, memimpin apel rutin OMB Seulawah di halaman depan Mapolda Aceh, Senin (18/12/2023).
Dalam arahannya, Wakasatgasopsda OMB Seulawah diantaranya mengingatkan agar personel yang terlibat OMB untuk tetap melaksanakan tugasnya dengan baik dan juga menjaga kesehatannya.
" Laksanakan tugas dalam OMB Seulawah ini dengan sebaik-baiknya dan juga tetap menjaga kesehatannya, " sebut Wakasatgasopda OMB Seulawah.
Apel rutin OMB tersebut dihadiri Para Kasatgas, Kasubsatgas dan Personel yang terlibat OMB Seulawah 2023-2024 Polda Aceh.