Capella Honda Aceh ajak 15 jurnalis dan vlogger untuk merasakan pengalaman menyenangkan berkendara New Honda PCX160 yang berlimpah fitur dengan teknologi terbaru. Pengalaman berhargaini dirasakan melalui kegiatan riding yang mengeksplorasi berbagai lokasi ikonik di daerah Banda Aceh.
Kegiatan pengalaman terbaik dirasakan sejak awal, dengan hadirnya edukasi penggunaan fitur Honda RoadSync yang canggih, tersemat pada New Honda PCX160 RoadSync. Para peserta dapat mencoba langsung, menghubungkan smartphone dengan Honda Roadsync yang memungkinkan pengendara berinteraksi dengan sepeda motor melalui Voice Command/ perintah suara. Fitur yang dicoba seperti navigasi, telepon, musik, message, hingga voice command yang dapat menghadirkan berkendara sepeda motor dengan teknologi terdepan.
Berkendara dengan New Honda PCX160 menghadirkan sensasi yang lengkap. Desain baru yang semakin mewah, kenyamanan tertinggi dengan rear sub tank suspension dan leg room yang lega. Lalu Performa mesin New Honda PCX160 yang bertenaga membuat pengalaman berkendara semakin mengasyikkan dalam berbagai kondisi.
Setelah kegiatan edukasi fitur baru, para perta diajak untuk eksplorasi berbagai ikonik Banda Aceh seperti Mesjid Baiturrahman, Museum Tsunami, Museum Aceh, Taman Budaya, Pantai Lampuuk dan finish di Kuala Seafood Central Ulee Lheu. Para Jurnalis diajak merasakan sensasi berkendara dengan menggunakan New Honda PCX160 Roadsync secara langsung setelah mengikuti bedah Teknologi PCX160 yang dibawakan oleh Technical Instructur Aceh Fadil Muhammad Arsyah.
Perjalanan dimulai dari Capella Honda Peunayong menempuh jarak 63 km. Sepanjang perjalanan para peserta akan melewati berbagai kondisi jalan yang berliku, bergelombang serta jalanan yang tergenang air menuju pantai justru memberikan pengalaman yang semakin menantang dan menyenangkan dengan suguhan performa mesinnya yang luar biasa.
"Event ini sengaja kami selenggarakan khusus bagi teman-teman wartawan dan Vlogger agar dapat merasakan sensasi berkendara yang berbeda dari motor biasa, sekaligus merasakan fitur teknologi Roadsync terbaru dari Honda" tutur Muhammad Ashri selalu Pimpinan Dealer Capella Honda Peunayong.