• Jelajahi

    Copyright © Aceh Nasional News
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Category 2

    Persiapan Maksimal Meunasah Mon Cut Optimis Raih Juara Lomba Gampong Tingkat Provinsi Aceh

    4/25/19, Kamis, April 25, 2019 WIB Last Updated 2019-04-25T14:46:35Z


    LHOKNGA - ANN
    Gampong Meunasah Mon Cut, Kemukiman Lamlhom, Kecamatan Lhoknga, Kabupaten Aceh Besar terus mempersiapkan secara maksimal segala bidang akan menjadi penilaian untuk mengikuti lomba gampong tingkat Provinsi Aceh tahun 2019. Gampong Meunasah Mon Cut akan bersaing dengan 10 gampong lain dari kabupaten/ kota di Aceh.

    "Dalam lomba ini pemerintahan gampong sudah mempersiapkanya bersama aparatur gampong dan seluruh masyarakat dan siap dinilai. Kami optimis dapat meraih uara untuk mewakili Aceh ke tingkat nasional nantinya," kata Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Gampong (DPMG) Aceh Besar Bahrul Jamil SSos MSi pada saat memberikan pengarahan persiapan penilaian lomba gampng tingkat Provinsi Aceh, di Balai Gampong Meunasah Mon Cut, Lhoknga, Kamis (25/4/2019) sore.


    Ia mengatakan persiapan ini dilakukan agar dalam perlombaan nanti hasilnya maksimal. Karena bagimanapun ikhtiar harus dilakukan untuk menyambut tim penilai yang akan melakukan klarifikasi lapangan pada Jumat 26 April 2019 pagi.
    "Semua persiapan sudah maksimal dan sudah kita lakukan gladi serta berharap dukungan dari semua pihak dan mudah-mudahan berjalan sukses," kata Bahrul Jamil.

    Menurut BJ sapaan akrab Bahrul Jamil, partisipasi aktif masyarakat Meunasah Mon Cut yang sejak awal hingga H-1 pelaksanaan penilaian begitu antusias dalam mempersiapkan berbagai aspek seperti sarana prasarana, administrasi pemerintahan maupun pemberdayaan masyarakat yang menjadi poin penting penilaian.  “Saya yakin, dengan antusias masyarakat yang sangat luar biasa, kita mampu meraih juara dan mewakili Provinsi Aceh ke tingkat Nasional pada ajang lomba gampongvtahun ini,” tandasnya.

    Disamping itu, ia mengingatkan, lomba gampog bukan hanya sekedar kegiatan seremonial yang diikuti setiap tahun hanya untuk mengejar juara.  “Namun, jadikan kegiatan ini sebagai momen pemicu semangat untuk pembenahan dan kemajuan gampong yang ada di Aceh Besar,” ujarnya

    Sementara itu, Camat Lhoknga Drs Syarbini MM didampingi Keuchik Meunasah Mon Cut Mukhsen, juga mengharap dukungan Bupati dan Wakil Bupati Aceh Besar dan seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di jajaran Pemkab Aceh Besar serta masyarakat kecamatan Lhoknga untuk bersama-sama mewujudkan apa yang menjadi harapan masyarakat gampong Meunasah Mon Cut. "Mari kita sama-sama wujudkan harapan masyarakat untuk meraih kemenangan pada lomba gampong tingkat Provinsi Aceh tahun ini” pinta Syarbini.

    Teks foto

    Kepala DPMG Aceh Besar Bahrul Jamil SSos MSi pada saat memberikan pengarahan persiapan penilaian lomba gampng tingkat Provinsi Aceh, di Gampong Meunasah Mon Cut, Lhoknga, Kamis (25/4/2019) sore.
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini