• Jelajahi

    Copyright © Aceh Nasional News
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Category 2

    Kwarcab Pramuka Aceh Utara Ziarah ke tokoh - tokoh Pramuka

    8/14/20, Jumat, Agustus 14, 2020 WIB Last Updated 2020-08-14T10:46:42Z

     

    Lhokseumawe - ANN

    Menyongsong peringatan Hari Pramuka ke-59 Tahun 2020, Kwartir Cabang (Kwarcab)  Aceh Utara mengadakan ziarah ke makam tokoh-tokoh yang berjasa bagi bangsa dan kemajuan organisasi Gerakan Pramuka di Kabupaten Aceh Utara, Kamis (13/08/2020).


    Ziarah dilakukan di dua tempat yakni di Makam Alm.Kake Usman dan Alm. Kakek Rohandhino yg berada di Kec Dewantara - Aceh Utara. Sebelum prosesi tabur bunga dan doa bersama, digelar upacara di komplek pemakaman Batee Timour Ds. Tambon Baroh Jajaran pengurus dan Anggota Kwarcab  dipimpin langsung oleh Waka Bidang Bina Muda Yafitsam Yusuf dan didampingi Waka Bidang Pengabdian Masyarakat kak. Rabu Juli Serta Para Unsur Andalan Kwarcab Aceh Utara salah satunya Kak Muhammad Addly Mero (Andalan Kwarcab PRAMUKA PEDULI), Andalan Kwarcab lainya, DKC Aceh Utara, DKR Dewantara dan Anggota Saka Wira Kartika Koramil 03 Dewantara.


    Ziarah  yang dilaksanakan sebagian dari rangkaian kegiatan dalam rangka Hari Ulang Tahun Gerakan Pramuka yang ke-59 Tahun 2020 sebagai bentuk penghormatan kepada para tokoh yang berjasa terhadap kemajuan Pramuka di Kwarcab Aceh Utara dan ziarah tersebut dapat memberikan semangat dan motivasi para generasi penerus dengan  menggelorakan kembali semangat para pendahulu  dalam meneruskan cita-cita untuk membangun Kabupaten Aceh Utara.


    ”Rangkaian kegiatan peringatan Hari Pramuka ke-59 dengan ziarah untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang, juga mengirimkan doa semoga amal bakti para pahlawan diterima di sisi Allah SWT dan ditempatkan di tempat yang terpuji,” ujarnya Kak Ismed Bin Abdul Jalil (Ketua Harian Kwarcab Aceh Utara) lewat via Telpon.


    Di tengah Pandemi Covid-19 saat ini, dirinya juga mengajak kepada seluruh anggota Gerakan Pramuka di seluruh Kabupaten Aceh Utara untuk lebih merapatkan barisan agar eksistensinya terlihat dan lebih dirasakan oleh masyarakat, khususnya dalam penanganan Covid-19.


    “Peringatan Hari Pramuka ini kita harus lebih merapatkan barisan. Pramuka harus betul-betul terlihat eksistensinya oleh masyarakat terutama kepeduliannya terhadap penanganan Covid-19” pungkasnya.

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini