• Jelajahi

    Copyright © Aceh Nasional News
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Category 2

    TMMD-110, Pembangunan Balai pengajian merupakan wujud kepedulian TNI didalam pendidikan islam

    3/16/21, Selasa, Maret 16, 2021 WIB Last Updated 2021-03-16T11:11:33Z

     

    Aceh Besar-ANN


     Semangat gotong royong ditunjukkan Satgas dihari ke 15 Tentara Manunggal Membangun Desa TMMD-110 berjalan, di Kecamatan Jantho, kabupaten Aceh besar yang diselenggarakan oleh kodim 0101/BS, terlihat personel TNI yang tergabung dalam Satgas bahu membahu didalam bekerja bersama membangun Balai pengajian pada yang sudah mencapai 45 persen, Selasa(16/3/2021).


    Pembangunan Balai pengajian ini dilaksanakan untuk membantu masyarakat desa dalam peningkatan mental keagamaan sehingga kehidupan spritual masyarakat desa terpelihara dengan baik dengan tersedianya fasilitas balai pengajian ini. Kapten Arh, Usman Danramil 20/ Darul Kamal selaku koordinator lapangan pengerjaan balai pengajian tersebut saat ditemui dilokasi menyampaikan, pembangunan balai pengajian ini menjadi sasaran fisik yang utama dalam membantu masyarakat dalam peningkatan mental keagamaan


    “Balai pengajian dikerjakan secara gotong-royong hingga hari ini sudah mencapai 45 persen, bila sudah selesai nanti bangunan ini dapat digunakan oleh masyarakat desa sebagai tempat untuk mengaji dan mendalami Alquran dengan baik,” ujar Danramil.

    Tahap pengerjaan Balai pengajian saat ini dimulai dari pengerjaan pondasi dan tiap-tiap sudut sudah dipasang tiang beton konstruksi permanen.


    Desa bueng adalah sebuah desa yang bertempat di provinsi Aceh, dimana seperti yang kita ketahui Aceh merupakan daerah syariat Islam yang mempunyai kelembagaan khusus yaitu lembaga dayah (Pendidikan Islam), maka dari itulah untuk balai pengajian ini perlu di perhatikan di dalam program TMMD, dan ini adalah upaya TNI untuk mendukung masyarakat dan program pemerintah didalam pengembangan pendidikan Islam (Lembaga Dayah).

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini