Aceh Besar – Komandan Koramil (Danramil) 07/Baitussalam Lettu Kav Sukarni mengunjungi Kantor Kepala Rutan Kelas II B Banda Aceh yang berlokasi di Jalan Malahayati Gampong Kajhu, Kecamatan Baitussalam, Kabupaten Aceh Besar, Rabu (22/2/2023).
Menurut Danramil 07/Baitussalam Lettu Kav Sukarni mengatakan bahwa kegiatan ini dimaksudkan untuk membangun komunikasi dengan kepala Rutan terkait dengan upaya meningkatkan keamanan dan ketertiban di lingkungan Rutan.
“Ini adalah bagian upaya kami bekerja sama dengan pihak keamanan lainnya untuk menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi masyarakat. Tentunya Kami akan terus berkoordinasi dan kerja sama dengan Rutan dan pihak keamanan lainnya untuk mencapai tujuan ini,” kata Danramil.
Sementara Karutan Kelas II B Banda Aceh Rian Firmansyah, A.Md.IP., S.H., M.H menyambut baik dengan kunjungan Danramil 07/Baitussalam ke Rutan ini. Danramil memberikan beberapa saran dan rekomendasi untuk meningkatkan kualitas keamanan dan pengawasan di Rutan.
“Kami sangat mengapresiasi kunjungan Danramil ke Rutan kami hari ini. Pertemuan ini memberikan banyak wawasan baru dan kami berharap bisa bekerja sama dengan TNI supaya keamanan dan ketertiban di lingkungan Rutan bisa meningkat,” ujarnya.
Kunjungan Danramil ke Kantor Kepala Rutan ini mendapat respons positif dari masyarakat setempat. Banyak yang mengharapkan kerja sama antara TNI dan pihak keamanan lainnya dapat meningkatkan keamanan dan kenyamanan di wilayah tersebut.